Senin, 30 Mei 2016

Ibu Cermat Ibu hebat Tempe yang menginspirasi

Tiap hari senyumnya terus dilempar ke para tetangga walaupun ia bercucuran keringat sambil mengayuh sepedanya berkeliling di sekitaran Cimanggis sebuah keluarahan di kecamatan Cimanggis, Depok. Ya inilah Ibu Suprapti seorang penjaja tempe dengan 2 orang anak yang telah lulus kuliah dari perguruan tinggi swasta dan bekerja sebagai karyawan di perusahaan sesuai dengan disiplin ilmunya masing-masing. “Berapa sih penghasilan dari berjualan tempe, Bu? Gimana caranya mengumpulkan uang untuk bayar uang daftar masuk kuliah belom lagi bulannnya?“ Hal itu terus berputar-putar di kepalaku saat melihatnya dan mengetahui cerita tentang anak-anaknya. Suaminya yang seorang buruh bangunan serabutan dan sesekali ngojek di kala senggang pun tampak hidupnya sangat sederhana atau bisa dibilang pas-pasan. Makin banyak pertanyaan tentang  semua ini.

Tiap hari iya selalu berkeliling area komplek tanpa rasa lelah, kadang berpikir bagaimana sih rasanya kerja tanpa punya hari libur bagaimana ia bisa menabung hingga mampu meyekolahkan kedua anaknya hingga lulus Perguruan Tinggi, kadang akupun suka mengeluh saat diminta untuk membayar uang sekolah adikku. Sekolah yang makin kesini makin dikeluhkan mahal oleh para orang tua membuat anganku melayang, apakah ibu ini punya kerjaan sampingan yang lain atau memang punya uang lebih ya.

Rasa penasaran tampaknya membuatku tersiksa, akhirnya kuberanikan diri untuk bertanya pada Bu Suprapti sendiri. “Bu gimana sih rahasianya jualan tempe sampe bisa kuliahin anak?” “Yah nabung sama cari sampingan lain dong mbak, kalo cuma berdagang tempe gak nutut Mbak”  jawab Bu Suprapti. Ternyata selama ini selain berjualan tempe ia juga mengambil pekerjaan lain di luar itu. Ia menerima jasa gosok (setrika) di rumahnya, “Ibu-ibu sekarang itu sibuk kerja kadang gak sempat gosok karena udah kemaleman pulang kerja” ya ternyata Bu Suprapti mampu melihat peluang bisnis di sekitar lingkungannya yang banyak dengan perumahan menengah ke atas. Ia pernah sekali waktu mencoba menjadi asisten rumah tangga harian namun ia merasa tidak memiliki waktu yang cukup untuk mengurus keluarganya dengan melakoni pekerjaan tersebut sehingga ia kembali berjualan tempe sambil menawarkan jasa gosoknya yang juga mampu menjadi solusi bagi para ibu di sekitaran area tempatnya berjualan.


  Dengan upah gosok Rp 6000,- per kilo ia bisa mendapatkan tambahan hingga Rp 1.500.000 per bulannya dengan rata-rata 24 kilogram per minggu per rumah, Bu Prapti begitu aku memanggilnya ia mampu melayani 5 rumah rata-rata tiap minggunya. Penghasilannya berdagang tempe setiap pagi hanya cukup untuk makan dan ongkos anak-anaknya namun dengan adanya peluang usaha dalam layanan setrika ini membuat Bu Prapti mampu bertahan dan juga mampu membanggakan keluarganya. Tiap bulan Bu Prapti mampu menabung hingga Rp 1.000.000 rupiah dan tabungan ini tak pernah disentuhnya sampai saat waktunya untuk membayar uang gedung kuliah anaknya. Bu Prapti tidak saja menjalani dua pekerjaan itu saja setiap harinya, kadang ia juga mengajar mengaji anak-anak umur SD di musholla terdekat. “Bagi bagiin ilmu itu enak neng, Insya Allah ada kan ada pahalanya juga buat kita neng, idup kan gak cuma ngejar duit tapi juga ngejar pahala neng. Rezeki datengnya dari Allah, kalo kita baek rezeki kita juga pasti besar” Pungkas Bu Prapti kepadaku.  Kagum aku padanya, semangat yang ia junjung itu membuahkan hasil, dan ia tidak serta merta menjadi malas ketika kedua anaknya telah lulus kuliah dan mendapat pekerjaan.

Pantaslah jika bu Prapti saya nobatkan sebagai Ibu Cermat, Ibu Hebat , ia adalah Seorang ibu yang sederhana dengan cita-cita besar mampu mengantar kedua buah hatinya melewati perguruan tinggi saja sudah membuatku tercengang apalagi dengan sikap yang ia pegang membuatku lebih ternganga lagi. Spirit ini yang ingin ku tiru darinya semangat yang mampu mendorong semua orang di sekitarnya, tidak hanya mencari untung tapi juga agar keluarganya bisa selangkah lebih maju, seperti layaknya Pinjam.co.id yang membantu para pengusaha UMKM dengan dukungan penguatan bisnis yang berguna bagi kemajuan ekonomi di Indonesia. Solusi dana cepat dapat membantu para pebisnis menjalankan usahanya dengan mengimbangkan putaran uangnya saat berada di tengah kondisi-kondisi darurat.


Selamat ulang tahun Pinjam.co.id semoga semakin sukses ke depannya dan bisa menjadi penyokong UMKM di Indonesia.